RSS

Aku Kan Selalu Mendoakanmu Meski Kau Bukan Jodohku



ketahuilah saya ini joko wihardi, sosok pemuda yang masih jauh banget untuk dibilang baik, gagah, gentle, tanggung jawab apalagi sukses. Saya ini hanyalah sosok manusia yang ga bisa apa-apa terkecuali dengan bantuan Allah Subhana Wata'ala.


Saya hanyalah anak manja yang tak mau lepas dari  kedua orang tua dan selalu minta perlindungan-Nya. Saya ini ndak bisa apa-apa terkecuali hanya bisa mengadu kepada-Nya.
Saya juga manusia biasa sama halnya seperti mereka yang tak lepas dari cinta, dan saya mencintai fitria entah karena kecantikannya atau apa dan bagaimana, disini saya tak bisa menyimpulkannya. Dan saya begitu mengharapkannya tapi disini saya pun tak bisa apa-apa, tanpa-Nya kata-kata pun susah terungkap dari mulut saya apalagi untuk bisa menghadirkan raga saya untuk silaturahmi kekeluarganya.

Saya selalu berdoa semoga Sang pemilik hati bekenan membukakan hatinya, agar ku kelak bisa meraih ridho-Nya bersama dengan fitria. Menghabiskan sisa umur saya untuk berpetualang bersamanya, Petualangan indah jalan menuju surga.

Jadi masih pantaskah saya ini untuk kalian minta ?? Sedangkan saya disini selalu minta fitria.
Memang,,,,, jodoh itu bukan pilihan dan jodoh selalu jadi kejutan, ntah dia yang kita kejar ataupun dia yg mengejar kita bahkan dia yang secara diam-diam menyebutkan nama kita dalam buronannya, wallahualam. Allah maha memberi kejutan.

sekedar pesan. Janganlah kau mengejar saya tapi kejarlah Dia, Sang Pencipta hati saya dan mintalah kepada-Nya yang terbaik untuk anda. Karena disini, saya itu ndak bisa apa-apa dan saya ini hanyalah anak manja. Jadi kejarlah Dia, Dia yang membuatku kuat, berguna dan bisa apa-apa !!


Hardi N.R 

0 komentar :

Posting Komentar